Berita
-
23.05.2023Kunjungan Kerja Wakil Menteri Luar Negeri, Bapak Wojciech Gerwel, ke IndonesiaTujuan kunjungan kerja adalah untuk menghadiri konsultasi politik ke-5 antara Polandia dan Indonesia. Dalam pertemuan tersebut, pemerintah Indonesia diwakili oleh Bapak Umar Hadi, Direktur Jenderal untuk Bidang Amerika dan Eropa di Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia. Pembahasan mencakup semua issu hubungan bilateral. Selain kerjasama politik, pembahasan juga mencakup kerjasama ekonomi, diantaranya investasi dan akses pasar untuk produk-produk pangan dan pertanian, serta industri energi. Para diplomat juga membahas seputar kerjasama teknologi, khususnya di bidang IT dan teknologi hijau, serta pendidikan, kebudayaan.
-
01.07.2021Penutupan sementara bagian konsularEfektif mulai tanggal 1 Juli 2021 dikarenakan adanya peningkatan situasi pandemi di Indonesia, bagian konsular Kedutaan Besar Republik Polandia ditutup sampai pemberitahuan lebih lanjut.
-
22.06.2021Bagian Konsular - Perubahan Jadwal KerjaBagian Konsuler mengumumkan perubahan jadwal kerja sehubungan dengan pengurusan visa.
-
15.06.2021Polandia terus meningkatkan keterlibatannya dalam fasilitas vaksin global COVAXSejak awal pandemik Covid-19, Polandia secara aktif terlibat dalam segala upaya baik itu terhadap melawan penyakit maupun dampak yang ditimbulkan, termasuk di antaranya adalah pengaruh yang kami rasakan di tingkat komunitas dan ekonomi.
-
25.05.2021Mengenang 60 Tahun Wafatnya Prof. Jozef ZwierzyckiDengan hormat, Dalam rangka *Mengenang 60 Tahun Wafatnya Prof. Jozef Zwierzycki*, kami *Kedutaan Besar Polandia untuk Indonesia* berkolaborasi dengan Prodi *Teknik Geologi, FITB ITB* mengundang Bapak/Ibu/Saudara untuk mengikuti webinar *Biography Bridging Indonesian and Polish Soil and History*, pada: Hari : Selasa, 25 Mei 2021 Waktu : Pukul 15.00-17.00 WIB Pendaftaran : http://bit.ly/registration-webinar-2505 Diskusi diselenggarakan melalui platform Zoom. Diskusi ini juga disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube FITB ITB Kami berharap Bapak/Ibu/Saudara dapat berpartisipasi dalam webinar ini. Atas perhatian Bapak/Ibu/Saudara kami ucapkan terima kasih.
-
30.04.2021Penangguhan Sementara Pelayanan VisaMerujuk pada Surat Edaran Pemerintah Republik Indonesia mengenai peniadaan mudik di wilayah Republik Indonesia, pada tanggal 6 Mei – 17 Mei pelayanan Konsuler di Kedutaan Besar Republik Polandia di Jakarta untuk sementara ditangguhkan. Pengajuan visa melalui sistem akan kembali dibuka setelah masa restriksi berakhir. Jam pelayanan konsuler akant etap beroperasi seperti biasa untuk keperluan konsuler lainnya.
-
27.04.2021Webinar – Perayaan 30 Tahun Kerjasama VisegradDalam rangka merayakan 30 Tahun terbentuknya Grup Visegrad (V4), Kedutaan Polandia di Jakarta mengundang anda untuk berpartisipasi dalam webinar yang akan diisi oleh para Duta Besar negara V4 di Jakarta, yaitu Polandia, Rep. Ceko, Slovakia dan Hungaria. Acara ini terselenggara atas kerjasama dengan Institute of International Studies (IIS) Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta. Para pembicara akan menyampaikan mengenai rencana, kerjasama dan juga relasi antara negara-negara V4 dengan Indonesia.
-
15.02.202130 Tahun Perayaan Kerjasama VisegradTiga puluh tahun yang lalu, tepatnya pada tanggal 15 Februari 1991, Presiden Polandia, Presiden Cekoslovakia (pada masa itu Republik Ceko dan Slovakia merupakan satu negara), dan Perdana Menteri Hungaria menandatangani Deklarasi Kerjasama antara Republik Federal Ceko dan Slovakia, Republik Polandia, dan Republik Hungaria dalam proses integrasi Eropa, di Kastil Visegrad, Hungaria.
-
30.11.2020Menteri Lingkungan dan Iklim Polandia, yang juga merupakan Presiden @COP24, @KurtykaMichal merupakan kandidat Polandia yang akan menjadi Sekretaris Jenderal OECD
-
11.11.2020Hari Kemerdekaan NasionalPada tanggal 11 November 1918, atau tepatnya 102 tahun yang lalu, Polandia berhasil memperoleh kembali kemerdekannya. Pada hari tersebut, setelah dibebaskan dari Benteng Magdeburg, Józef Piłsudski mengambil alih komando militer dari Dewan Region dan kemudian tiga hari berselang, menjadi otoritas tertinggi untuk urusan sipil, yang pada akhirnya beliau menjadi „Panglima Angkatan Bersenjata Polandia … menandakan pemerintah yang netral dan memiliki semangat bertempur dan juga sebagai bangsa yang „terlahir kembali sebagai Republik Polandia yang berdaulat dan merdeka” dalam peta. Setelah 123 tahun berada dalam penjajahan, Polandia menjadi negara yang berdaulat dan secara internasional diakui oleh negara-negara lain.